Rabu, 04 Januari 2017

Gado-gado


Gado-gado adalah salah satu makanan yang terdiri dari sayur-sayuran yang direbus dan dicampur jadi satu, dengan bumbu kacang atau saus dari kacang tanah dan yang dihaluskan disertai irisan telur dan pada umumnya banyak yang menambahkan kentang rebus yang sudah dihaluskan untuk saus gado gado kentang rebus dimasak bersamaan dengan bumbu kacang kemudian di atasnya ditaburi bawang goreng. Sedikit emping goreng atau kerupuk (ada juga yang memakai kerupuk udang) juga ditambahkan.
Gado-gado dapat dimakan begitu saja seperti salad dengan bumbu/saus kacang, tapi juga dapat dimakan beserta nasi putih atau kadang-kadang juga disajikan dengan lontong.
Berikut adalah resep gado-gado yang saya dapat dari https://cookpad.com/id/resep/732593-gado-gado-jakarta

Bahan-bahan
  1. 1 ikat (besar) bayam
  2. 15 buah kacang panjang (potong-potong kecil)
  3. 1 genggam tauge
  4. 2 buah kentang (potong kotak kotak)
  5. 6 buah tahu putih
  6. 1/2 kg kacang tanah
  7. 15 siung bawang putih
  8. 5 buah cabai merah (boleh lebih jika suka pedas)
  9. secukupnya garam
  10. secukupnya gula merah
  11. terasi (optional)
  12. 5 buah daun jeruk
  13. jeruk limo
  14. bawang goreng
  15. secukupnya air
Langkah
  1. Rebus semua bahan sayuran (bayam,kacang panjang,tauge,kentang) hingga empuk dan matang lalu sisihkan
  2. Goreng kacang tanah hingga berwarna kecoklatan (jangan sampai gosong karna nanti akan pahit) sisihkan dan dinginkan. Tumbuk bawang putih,cabai,terasi dan daun jeruk hingga halus lalu masukkan kacang yang telah digoreng dan tumbuk hingga halus. Masukkan gula merah,garam dan air tumbuk sambil diaduk lalu koreksi rasa. Setelah dirasa bumbunya sudah pas masukkan perasan jeruk limo
  3. Untuk tahu bulat (pelengkap), hancurkan tahu lalu peras dengan kain putih bersih hingga airnya habis,setelah itu tumbuk bawang putih dan garam lalu dicampurkan ke tahu yang telah diperas. Bentuk bulat bulat lalu goreng.
  4. Aduk sayuran beserta bumbu kacang, lalu sajikan bersama tahu bulat dan jangan lupa taburkan bawang goreng diatasnya. Happy cooking


 Referensi :
https://id.wikipedia.org/wiki/Gado-gado

Tidak ada komentar:

Posting Komentar